English English Indonesian Indonesian
oleh

Prof Rahman Rahim: Universitas Terbuka Semakin Populer di Sulsel dan Desember 2023-Maret 2024 Pendaftaran Maba Gelombang Kedua

Faktor lain yang juga menjadi ujung tombak UT berkomunikasi dengan semua lapisan masyarakat adalah kehadiran Sentra Layanan UT (SALUT) yang jadi mitra kerja UT di Kabupaten Bone, Wajo, Gowa, Jeneponto, Maros, Pangkep, Parepare, Palopo.

Jika tidak ada aral melintang pada saat HUT Kabupaten Kepulauan Selayar, 9 November 2023 kembali UT kembali akan membuka Kantor SALUT UT Makassar ke 9 Sulsel di Benteng Selayar.

Lewat SALUT yang hadir di kabupaten dan kota tersebut semakin menjadikan UT lebih dikenal meluas dan menjadi tempat bagi masyarakat mempertanyakan eksistensi UT di wilayah Sulsel.

Selain SALUT pada semua kabupaten dan kota juga sebelumnya telah hadir Pokjar UT yang juga jadi mitra UT membantu dalam memperlancar proses pembelajaran kepada para mahasiswa.

Kehadiran mobil keliling registrasi UT Makassar juga jadi media sosialisasi dan promosi kepada masyarakat Sulsel.

Mobil registrasi UT ini sering di parkir pada beberapa sudut kota yang jadi loksi keramaian pada saat hari libur seperti di Lapangan Hasanuddin Gowa, Jl. Jenderal Sudirman dan Panakukan Mas Makassar serta pernah juga ke Jeneponto, Maros dan kabupaten dan kota lainnya di Sulsel. ***