English English Indonesian Indonesian
oleh

Mulai 8 Agustus 2023, Garuda Indonesia Layani Penerbangan Langsung ke Tanah Suci dari Makassar

FAJAR, MAKASSAR — Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia terus mengoptimalkan pangsa pasar umrah. Sudah ada penerbangan langsung dari Makassar menuju Jeddah.

Penerbangan langsung ini dioperasikan mulai 8 Agustus 2023 mendatang. Pengoperasian penerbangan ke Tanah Suci dari Makassar tersebut merupakan bagian dari pengembangan jaringan penerbangan umrah. Maskapai pelat merah ini secara bertahap akan memperluas layanan penerbangan langsung ke Tanah Suci dari lima kota besar di Indonesia yaitu Makassar, Yogyakarta, Surabaya, Banda Aceh, dan Kertajati yang akan mulai dilayani pada Agustus hingga Oktober 2023 mendatang.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra menjelaskan bahwa perluasan layanan penerbangan langsung ke Tanah Suci dari berbagai kota besar di Indonesia ini merupakan upaya Garuda Indonesia, sebagai national flag carrier. Juga untuk menjembatani kebutuhan layanan penerbangan yang aman dan nyaman bagi masyarakat guna menjalankan perjalanan ibadahnya, terlebih mengingat Indonesia sebagai salah satu negara dengan penduduk muslim terbanyak di dunia.

“Perluasan rute penerbangan langsung menuju Jeddah dan Madinah dari 5 kota di tahun 2023 ini menjadi refleksi optimisme Garuda terhadap peluang layanan penerbangan umrah yang tumbuh signifikan khususnya di tengah animo masyarakat untuk segera berangkat menuju Tanah Suci pada fase endemi saat ini,” jelas Irfan.

“Tersedianya layanan penerbangan dari beberapa kota strategis ini diharapkan tidak hanya dapat memberikan nilai tambah bagi para calon jemaah, terutama dari aspek waktu yang tentunya lebih efisien karena dapat terbang langsung menuju Tanah Suci tanpa harus transit di Jakarta, namun juga kedepannya dapat turut berkontribusi untuk mendukung penguatan ekosistem layanan haji dan umrah di Indonesia,” tambah Irfan.

News Feed