English English Indonesian Indonesian
oleh

FKIP Universitas Islam Makassar Gelar Ramah Tamah Calon Wisudawan, Tamu Berpakaian “Bollywood”

Dalam sambutannya, Rektor Universitas Islam Makassar, Andi Majdah M. Zain, menyatakan kekagumannya terhadap acara ramah tamah dan pelepasan alumni FKIP UIM yang selalu menghadirkan inovasi dan kejutan. Beliau mengapresiasi Dekan FKIP beserta jajarannya atas inovasi dan terobosan yang luar biasa.

Majdah langsung mengucapkan selamat dan sukses kepada semua alumni FKIP yang berjumlah 58 orang, serta kepada orang tua lulusan FKIP. Beliau mengatakan bahwa lulusan dari fakultas yang telah meraih banyak prestasi dan mengharumkan nama baik UIM sepanjang waktu seharusnya bangga atas pencapaian mereka di FKIP UIM.

Ia juga menyatakan kebanggaan dan penghargaannya atas prestasi yang telah diraih oleh FKIP dan berharap FKIP UIM terus mengembangkan diri dalam berinovasi dan meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan di Indonesia serta menjadikan UIM sebagai kampus terkemuka di kawasan timur Indonesia.

Ia berharap para alumni terus belajar, mengembangkan diri, dan memberikan kontribusi terbaik bagi nusa dan bangsa, di manapun mereka bekerja di masa depan. Ia juga menekankan pentingnya menjaga nama baik almamater Universitas Islam Makassar.

Turut hadir dalam acara ramah tamah tersebut Wakil Rektor III UIM Nurdin Tajri, Wakil Dekan I FKIP UIM Supriadi, Wakil Dekan II FKIP UIM Sri Hastati, Wakil Dekan III FKIP UIM Ince Prabu Setiawan B.

Juga Ketua Prodi PGSD Erwin Nurdiansyah, Ketua Prodi PG-PAUD Nasaruddin, Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Inggris Jusmaniar N, Ketua Prodi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Erniati, Ketua Gugus Jaminan Mutu FKIP UIM Riskal Fitri, bersama unit jaminan mutu prodi, KTU FKIP UIM Azizahserta dosen dan staf di FKIP UIM. (*/)

News Feed