FAJAR, WASHINGTON- Rektor Unhas, Prof Dr. Jamaluddin Jompa menghadiri acara NAFSA (National Association for Foreign Student Affairs), yang merupakan asosiasi nirlaba para pendidik tingkat dunia di Washington DC.
Acara Konferensi dan Expo NAFSA ini digelar selama tiga hari, 30 Mei hingga 2 Juni 2023, dan diikuti oleh 14 Universitas dari Indonesia, salah satunya adalah Universitas Hasanuddin Makassar.
Ketua Asosiasi Rumput Laut Indonesia (ARLI), Safari Azis menuturkan, kegiatan NAFSA berdedikasi memajukan pendidikan global dan networking secara internasional.
Di sela-sela kegiatan, Prof Jamaluddin berkunjung di Kedutaan Besar RI di Washington. Ia diterima Dubes RI, Yang Mulia Rosan Perkasa Roeslani, Rabu, 31 Mei.
Selain itu, rektor Unhas bersama rombongan juga bertemu dan berdiskusi dengan Atase Pertanian Indonesia, Danang Budi Santoso didampingi oleh Staf Atase Pertanian, Rachmad Poetranto, dan Ketua ARLI, Safari Azis yang juga Ketua Komite Tetap Asosiasi Industri Pertanian, Kehutanan, Peternakan, Perikanan, dan Pengolahan Makanan, Bidang Asosiasi dan Himpunan KADIN Pusat (Kamar Dagang dan Industri Indonesia).
Prof. Jamaluddin Jompa dan rombongan berkunjung ke kampus Rhode Island University. “Kami sedang berkunjung ke kampus Rhode Island University, membalas kunjungan Presidennya ke kampus Unhas tahun lalu,” ujar Prof Jamaluddin. (*)
LAPORAN: M. Saleh Mude