English English Indonesian Indonesian
oleh

Unhas Edukasi Masalah Sampah, Kesehatan Gigi Mulut hingga Stunting di Takalar

FAJAR, TAKALAR-Universitas Hasanuddin (Unhas) melalui Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan (FIKP) bekerja sama dengan Pusat Penelitian dan Pengembangan Kesehatan serta Pusat Penelitian dan Pengembangan Laut, Pesisir, dan Pulau-Pulau Kecil Unhas telah melaksanakan program Pengabdian Masyarakat. Kegiatan ini dilakukan di pesisir dan pulau-pulau kecil di Desa Punaga, Kecamatan Mangarabombong, Kabupaten Takalar, Sabtu, 27 Mei.

Kepala Departemen Ilmu Kelautan Unhas Dr. Khairul Amri, ST., M.Sc, menjelaskan, kegiatan ini dilakukan dua kali per semester di desa-desa, daerah pesisir, dan pulau sebagai bagian dari pelaksanaan tri dharma perguruan tinggi yaitu pengajaran, penelitian, dan pengabdian. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pendidikan kepada masyarakat setempat.

Salah satu fokus kegiatan ini adalah mengedukasi masyarakat pesisir agar dapat melakukan budidaya rumput laut. Selain itu, juga dilakukan penyuluhan mengenai pentingnya menjaga kebersihan di daerah pesisir, terutama terkait penggunaan bahan plastik. Hal ini penting karena sampah dapat mengganggu organisme biota laut seperti ikan dan rumput laut serta berdampak pada kandungan gizi mereka.

Selain penyuluhan kebersihan pesisir, kegiatan juga melibatkan penyuluhan kesehatan gigi dan mulut. Anak-anak di sekolah dasar setempat juga mendapatkan pemeriksaan gigi.

Prof. Dr. Muh. Harun Achmad, drg., M.Kes., Sp.KGA., KKA(K)., FSASS, Kepala Departemen Kedokteran Gigi Anak Universitas Hasanuddin dan Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Unhas, mengatakan, kegiatan ini merupakan hasil kerjasama antara berbagai keilmuan, terutama Pusat Penelitian dan Pengembangan Laut dan Pesisir yang aktif dalam melakukan pengabdian masyarakat.

Harapannya, kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat setempat dengan memberikan edukasi agar mereka memahami cara hidup sehat, terutama dalam hal kesehatan gigi, serta memanfaatkan ruang laut dan sumber daya alam dengan baik. Diharapkan hal ini dapat menjadi sumber kehidupan dan pendapatan ekonomi bagi masyarakat di wilayah tersebut.

Dengan demikian, kolaborasi antara Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan Unhas, Pusat Penelitian dan Pengembangan Kesehatan, serta Pusat Penelitian dan Pengembangan Laut, Pesisir, dan Pulau-Pulau Kecil Unhas ini diharapkan dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat setempat. (wis)

News Feed