English English Indonesian Indonesian
oleh

252 Student-Athlete Terpilih Se-Indonesia Berebut Tiket ke Amerika

Dari ratusan peserta, nantinya akan disaring menjadi Top 50 Campers. Lalu diseleksi lagi menjadi Top 24 Campers. Hingga terpilih 12 pemain putra dan putri terbaik, yang disebut sebagai skuad elite KFC DBL Indonesia All-Star 2023.

Dipilih juga pelatih dan asisten pelatih terbaik untuk masing-masing mendampingi tim putra dan putri. Ke-12 pemain putra dan putri, serta total empat pelatih terbaik yang menyandang KFC DBL Indonesia All-Star 2023. Mereka berhak diterbangkan ke Amerika Serikat sekitar Juli mendatang.

Di negeri Paman Sam itu, mereka bakal belajar dan berlatih dengan beberapa pelatih top NBA, serta bertanding pada turnamen kelompok usia pelajar SMA di sana.

Sementara itu, ada alasan tersendiri dipilihnya Jakarta sebagai tempat penyelenggaraan, setelah pada tahun-tahun sebelumnya sejak 2008, pelatihan basket pelajar terbesar dan terbaik Tanah Air ini selalu digelar di Surabaya, kota asal lahirnya DBL Indonesia.

“Selama ini kami menggelar di Surabaya karena DBL Indonesia memiliki seluruh fasilitas yang menunjang. Namun, kami senang sekali karena KFC DBL Camp 2023 akhirnya hadir dan terselenggara di Jakarta. Ini adalah sebuah kehormatan, dan dari dahulu sebenarnya kami ingin mewujudkannya. Sekaligus kami ingin menunjukkan konsistensi kegiatan ini (KFC DBL Camp) kepada khalayak luas, bahwa setiap tahunnya kami selalu konsisten mengumpulkan student-athlete terbaik dari yang terbaik seluruh Indonesia untuk mendapatkan pelatihan basket kelas dunia,” terang Masany Audri, Direktur DBL Indonesia.

News Feed