English English Indonesian Indonesian
oleh

Orientasi Pengurus, IKA Spensab Bakal Berkumpul di Malino

FAJAR, GOWA-Setelah dilantik beberapa waktu lalu, Ikatan Alumni (IKA)  SMP Negeri 1 Bajeng (Spensab) mengadakan kegiatan Orientasi Pengurus sebagai program kerja pertama. Kegiatan ini rencana akan dilaksanakan di Malino, 24 dan 25 September mendatang.

Khusus untuk acara ini, Muhammad Ridha yang merupakan Ketua Umum (Ketum) IKA Spensab datang dari tempat tugasnya di Ternate. Pria Kelahiran 18 Januari 1978 yang sekarang menjabat sebagai  Kasiops Korem 152/Baabullah menjadi pemateri yang akan memaparkan visi dan misi organisasi.

“Kegiatan memang bertujuan untuk menyamakan visi dan misi kita untuk bisa berjalan bersama untuk membesarkan organisasi,” papar ketua umum pertama IKA Spensab kepengurusan periode 2022-2025 ini.

Menurut Ketua Departemen Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan, Syamsuharni Daeng Taco,  kegiatan ini merupakan salah satu program kerja didepartemennya. Besar harapannya kegiatan ini berjalan sukses dan seluruh pengurus bisa ikut serta.

“Untuk saat ini, sudah 80 persen pengurus sudah menyatakan kesediaannya untuk ikut serta,” ujar Syamsuharni yang merupakan alumni pertama di SMP Negeri 1 Bajeng.

Sedangkan Ketua Panitia, Syamsurijal Pabeta, menyebutkan kalau kegiatan ini sudah dipersiapkan cukup lama sekitar 2 bulan lalu. Walau sempat tertunda, Pria yang menjabat Sekretaris Camat (Sekcam) Kecamatan Bajeng ini berharap tidak akan menyurutkan semangat teman-teman pengurus untuk ikut serta.

“Ada 3 materi yang akan dipaparkan dalam acara ini. Tapi kami selingi dengan acara games dan lomba biar peserta tidak bosan,” ujarnya. (*/ham)

News Feed