English English Indonesian Indonesian
oleh

Masifkan Edukasi Konservasi Penyu, Rumah Penyu Mampie Dilirik Jadi Lokasi KKN Unasman

Rektor Unasman, Chuduria Sahabuddin sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh Sahabat Penyu dalam menjaga dan melestarikan penyu di Sulbar. Gerakan pelestarian penyu ini harus terus disuarakan. Ia bahkan akan menempatkan mahasiswanya untuk kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Mampie.

Ia akan mengarahkan mahasiswanya turut melakukan upaya edukasi dan melakukan kajian dan penelitian terhadap kegiatan konservasi penyu.

“Saya akan melakukan beberapa kegiatan di Mampie ini, termasuk akan menempatankan mahasiswa KKN di sini. Ada juga pengabdian masyarakat. Tentunya membantu sahabat penyu dan masyarakat di sini terus mengembangkan potensi yang ada di mampie khususnya pelestarian penyu ini,” ungkapnya. (*/ham)

News Feed