FAJAR, SELAYAR- Suasana Ramadan di UPT SMPN Barugaia No 27 Kepulauan Selayar semarak dengan kegiatan pesantren kilat yang berlangsung pada 17–20 Maret. Selain pendalaman ilmu agama, kegiatan ini juga diisi dengan berbagai perlombaan dan ditutup dengan acara buka puasa bersama.
Pesantren kilat dengan tema “Meraih Berkah, Menumbuhkan Semangat Solidaritas Menjadi Muslim Sejati” ini diikuti oleh 75 siswa dari berbagai tingkatan kelas. Selama empat hari, siswa-siswa mendapatkan pembinaan keagamaan melalui kajian Sirah Nabawiyah dan Khulafaur Rasyidin, tadarus dan tahfiz Al-Qur’an, serta praktik ibadah seperti tata cara salat dan wudu.
Berbagai perlombaan turut memeriahkan kegiatan ini, antara lain Lomba Rangking 1, azan, kaligrafi, dan hafalan surat pendek. Antusiasme siswa dalam mengikuti lomba terlihat dari semangat mereka dalam menunjukkan kemampuan terbaik. Para pemenang mendapatkan hadiah sebagai bentuk apresiasi atas usaha dan prestasi mereka.
Pada hari terakhir, pesantren kilat ditutup dengan acara buka puasa bersama yang dihadiri oleh siswa, guru, staf sekolah, orang tua, serta tamu undangan. Momen kebersamaan ini menjadi ajang silaturahmi dan mempererat hubungan antarwarga sekolah.
Kepala UPT SMPN Barugaia No 27 Kepulauan Selayar, Bahtiar, menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berpartisipasi. Ia berharap kegiatan ini dapat menanamkan nilai-nilai keislaman serta membentuk karakter siswa yang berakhlak mulia.
“Kami berharap kegiatan pesantren kilat ini dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan siswa, sekaligus mempererat silaturahmi di antara mereka,” ujar Bahtiar.
Salah satu peserta, Rifki Wahyu Adzani, mengaku senang dapat mengikuti pesantren kilat. Ia merasa mendapatkan banyak ilmu agama serta pengalaman berharga selama kegiatan berlangsung.
“Saya jadi lebih paham tentang agama Islam, bisa belajar bersama teman-teman, dan ikut lomba,” ujar Anas Tasya Ikaiyba Ahmad, peserta lainnya.
Pesantren kilat dan berbagai kegiatan selama Ramadan ini menjadi bagian dari upaya UPT SMPN Barugaia No 27 Kepulauan Selayar dalam membangun karakter siswa yang religius dan berprestasi. Ke depannya, sekolah berkomitmen untuk terus menyelenggarakan program-program yang bermanfaat bagi pengembangan potensi siswa. (mum/*)