English English Indonesian Indonesian
oleh

Menyatu dalam Rasa, Mengakar dalam Jiwa, Sukma Jahe Perkenalkan Saraba Mendunia

Pendanaan melalui KUR juga menjadi solusi bagi Sukma Jahe dalam mengembangkan kapasitas produksi. Dengan pinjaman modal yang terjangkau, mereka mampu meningkatkan skala bisnis tanpa harus terbebani bunga tinggi. Hal ini memungkinkan mereka untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas produk.

Menjadi pengusaha UMKM bukan hanya soal mencari keuntungan, tetapi juga soal ketahanan dan ketangguhan. Rita percaya bahwa kunci utama bertahan dalam bisnis adalah menikmati proses, bukan sekadar mengejar hasil.

“Kami menikmati proses, tapi jangan tanya bagaimana prosesnya,” katanya sambil tersenyum.

Bagi UMKM yang ingin berkembang di era digital, Rita berpesan agar mereka tetap tangguh dalam menghadapi perubahan. Adaptasi terhadap tren pasar dan pemanfaatan teknologi digital menjadi hal yang wajib.

Selain itu, keikutsertaan dalam program pembinaan UMKM, baik dari pemerintah maupun swasta, bisa menjadi salah satu strategi untuk berkembang lebih cepat. Rita sendiri mengakui bahwa banyak peluang yang didapat dari berbagai pelatihan dan pameran yang ia ikuti.

Kini, di setiap sudut toko oleh-oleh di Makassar, kemasan Sukma Jahe tersusun rapi, siap menemani setiap perjalanan, menyebarkan kehangatan, dan tentu saja, merasuk ke dalam sukma. (*)

News Feed