English English Indonesian Indonesian
oleh

Tiggo Cross SUV Mengaspal di Makassar, Perkenalkan Desain dengan Sentuhan Harimau

FAJAR, MAKASSAR — PT Chery Sales Indonesia kembali memperkenalkan produk terbarunya, Tiggo Cross, yang hadir dengan desain khas terinspirasi dari harimau.

SUV ini diharapkan dapat menarik perhatian konsumen Indonesia dengan desain agresif serta berbagai fitur canggih yang ditawarkannya.

Regional Manager PT Chery Sales Indonesia, Michael Sanjaya, mengungkapkan bahwa Tiggo Cross telah resmi diluncurkan dan sudah masuk dalam kategori kendaraan unggulan dengan angka penjualan potensial mencapai 38,4 persen.

“Kami selalu memberikan kesempatan bagi konsumen untuk melakukan test drive, agar mereka dapat merasakan langsung keunggulan Tiggo Cross.

Ia juga menjelaskan jika selalu siap memberikan penjelasan yang transparan dan sesuai dengan spesifikasi produk

“Untuk Tiggo cross ini, harga yang ditawarkan yang tipe comfort Rp269.500.00 sedangkan untuk yang premium diangka Rp299.500.000,” ucapnya.

Sejak dua tahun, kata Michael, Cherry beroperasi di Indonesia, telah berhasil membangun 80 dealer di berbagai wilayah. Ini sebagai bentuk komitmennya dalam memperluas jaringan dan meningkatkan layanan purna jual.

“Tiggo Cross hadir dengan tampilan eksterior yang kokoh dan sporty. Desainnya terinspirasi dari postur harimau, dengan gril depan yang tegas, lampu LED tajam, serta bodi aerodinamis yang memberikan kesan gagah dan dinamis,” tuturnya.

Di sisi performa, SUV ini dibekali mesin bertenaga yang mampu memberikan akselerasi responsif serta efisiensi bahan bakar yang optimal. Fitur-fitur keamanan seperti Advanced Driver Assistance System (ADAS) juga turut disematkan guna meningkatkan kenyamanan dan keamanan berkendara.

News Feed