English English Indonesian Indonesian
oleh

Wujudkan SDM Kopi Berkualitas dari Pelatihan hingga Sertifikasi, Irsan Yumenk Raih Penghargaan di HUT ke-417 Makassar

FAJAR, MAKASSAR — HUT ke-417 Makassar yang dirayakan dengan penuh semangat, menjadi momen istimewa untuk memberikan apresiasi kepada tokoh-tokoh yang berdedikasi dan berperan dalam menginspirasi serta mendorong perubahan positif di Makassar.

Salah satu penerima penghargaan yang layak disorot adalah Irsan Yumenk, Direktur Utama LKP LPK Kopidukasi, yang menerima penghargaan dalam bidang ketenagakerjaan.

Irsan Yumenk dianugerahi penghargaan tersebut atas kontribusinya dalam mengembangkan sumber daya manusia (SDM) di sektor kopi, sebuah sektor yang kian diminati di kota dengan tagline Kota Makan Enak ini.

Salah satu langkah besarnya adalah mendirikan lembaga pelatihan khusus profesi kopi, yang membantu meningkatkan keterampilan SDM Makassar.

“Tujuan utama saya adalah menciptakan tenaga kerja yang kompeten dan siap bersaing, tidak hanya di level lokal, tetapi juga di tingkat nasional dan internasional,” kata Irsan usai menerima penghargaan di Lapangan Karebosi, Sabtu, 9 November.

Lembaga pelatihannya menghadirkan program-program yang menyiapkan generasi muda dengan keterampilan yang relevan di dunia kerja.

Selain itu, Irsan juga mendirikan Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) yang bertindak sebagai perpanjangan tangan dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).

“Kami ingin memastikan bahwa setiap pekerja di industri kopi memiliki bukti kompetensi yang valid, sehingga mereka mampu bersaing di dunia industri,” ucapnya.

Sertifikasi ini menjadi kunci penting bagi para pekerja untuk mendapatkan kepercayaan di pasar tenaga kerja.

News Feed