English English Indonesian Indonesian
oleh

Survei Terbaru, WS-Hadir Unggul Telak di Mamasa

Dari total 17 kecamatan ini, pasangan WS-Hadir unggul di 15 kecamatan dan lemah di dua Kecamatan, yakni Kecamatan Tabulahan dan Aralle. Akan tetapi, WS-Hadir tetap unggul di tiga zona tersebut.

Hasil Survei Pilgub Sulbar di Kabupaten Mamasa

Survei ini juga mengungkapkan preferensi masyarakat Mamasa untuk Pilgub Sulawesi Barat (Sulbar). Hasilnya, dari empat paslon, pasangan nomor urut 03, Suhardi Duka – Salim S Mengga, unggul dengan 28,6%.

Disusul Ali Baal Masdar – Arwan Aras dengan 20,1%, Husain Syam – Enny Anggraini Anwar 15,4%, dan A Ibrahim Masdar – Asnuddin Sokong sebesar 8,5%.

“Tingginya angka swing voters sebesar 27,4 persen ini menunjukkan bahwa perhatian publik lebih terfokus pada pemilihan bupati, mengingat pemilihan ini berlangsung bersamaan,” terang Algazali saat Konferensi Pers, di salah satu kafe di Makassar, Selasa, (29/10/2024).

Direktur Ujungpandang Research, Algazali, menjelaskan bahwa data ini menunjukkan tren positif bagi pasangan WS-Hadir di Pilkada Mamasa, dengan peluang besar untuk memenangkan pemilihan jika tren dukungan ini berlanjut hingga hari pemilihan. (mum)

News Feed