English English Indonesian Indonesian
oleh

Perbaikan Jalan Sicini Bilanrengi Jadi Prioritas Aurama

FAJAR, GOWA – Perbaikan infrastruktur jalan Sicini Bilanrengi menjadi salah satu fokus utama dalam kampanye pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Gowa Amir Uskara-Irmawati (Aurama) di Bilanrengi.

Diketahui Bilanrengi menjadi titik terkhir kampanye dalam rangkaian kampanye di Kecamatan Tinggimoncong, Tombolo Pao, dan Parigi.

Juru bicara Aurama, Hirsan Bachtiar Dg Makkio, menyampaikan bahwa proyek perbaikan jalan ini akan segera dikerjakan apabila Aurama terpilih dalam pemilu mendatang.

“Anggaran sebesar Rp53 miliar sudah dialokasikan melalui APBN 2024 atas dukungan Pak Amir Uskara. Inshaallah, ketika Aurama’ terpilih di Pilkada Gowa, perbaikan jalan Sicini Bilanrengi akan menjadi prioritas dan mulai dikerjakan pada 2024,” ujar Hirsan.

Ia menambahkan bahwa langkah ini tak hanya bertujuan untuk memperbaiki infrastruktur, tetapi juga membawa manfaat lebih luas bagi masyarakat.

“Tabe, sebagai bagian untuk ampoterangi dan mendatangkan berkah dari Allah SWT, kami berharap masyarakat memberikan kepercayaan kembali. Berkah ini akan membawa ketenangan dan kesejahteraan bagi kehidupan kita semua,” jelasnya.

Masyarakat setempat menyambut baik rencana ini, mengingat kondisi jalan Sicini Bilanrengi yang sudah lama memerlukan perbaikan dan memengaruhi aktivitas harian mereka. Dengan adanya komitmen dari Aurama, harapannya proyek ini segera terwujud dan memberikan dampak positif bagi seluruh warga. (sae)

News Feed