English English Indonesian Indonesian
oleh

Tiga Bulan Pelatihan Bahasa dan Budaya Jepang di LPK Yawata Edukasi Senter, Kini Siswa SMK-PK Siap Ikut Magang

FAJAR, MAKASSAR — Setelah menjalani pelatihan bahasa dan budaya Jepang selama tiga bulan lalu, siswa-siswa dari Sekolah Menengah Kejuruan Negeri Pusat Keunggulan (SMK-PK) menggelar acara penutupan.

Penutupan tersebut untuk persiapan magang keluar negeri, SMK-PK. Mereka telah menyelesaikan Pelatihan Bahasa dan Budaya Jepang di LPK Yawata Edukasi Senter. Dilaksanakan di Pondok Madinah, Jl Perintis Kemerdekaan, pada Sabtu, 19 Oktober.

Pelatihan ini diadakan di bawah naungan Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Yawata Edukasi Senter, yang berstatus sebagai LPK Sending Organizer (SO).

Tiga sekolah yang berpartisipasi dalam program ini adalah SMKN 3 Pangkep, SMKN 3 Sidrap, dan SMKN 7 Selayar.

Pimpinan LPK Yawata Edukasi Senter, Syarifuddin Tancyo, mengungkapkan bahwa penutupan ini menandai berakhirnya pelatihan yang telah berlangsung selama tiga bulan selama Juli-Oktober.

Dalam pelatihan tersebut kata dia, diajarkan bahasa dan budaya Jepang. Diharapkan siswa-siswi yang mengikuti pelatihan, bisa mengaplikasikan ilmu yang didapatkan di sekolah. Ini dengan mengajarkan atau transfer ilmu pada teman sekolah atau adik-adik kelasnya.

“Pembelajaran yang di dapatkan selama mengikuti pelatihan di tingkat level N5, dimohon untuk ditingkatkan ke level N4 untuk bisa memasuki dunia kerja,” ucapnya.

Ini mencakup penampilan tari tradisional Jepang, percakapan dalam bahasa Jepang, serta presentasi budaya Jepang yang menarik.

Syarifuddin juga mengatakan jika Pelaksanaan Penutupan Progran Pembelajaran Bahasa Jepang, skill dan budaya Jepang untuk Persiapan Magang ke Luar Negeri (Jepang) Grup 1 telah dilaksanakan.

News Feed