English English Indonesian Indonesian
oleh

Aurama’ Komitmen Berdayakan UMKM Lokal

FAJAR, GOWA — Ekonomi lokal menjadi dalah satu yang diprioritas pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Gowa nomor urut 1 Amir Uskara-Irmawati (Aurama). Pemberdayaan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) dan perempuan jadi prioritas.

Calon Bupati Gowa Nomor Urut 1, Amir Uskara mengatakan bahwa pihaknya berkomitmen untuk menggali dan memberdayakan potensi ekonomi lokal, khususnya di sektor pertanian, UMKM, dan pariwisata, agar lebih berdaya saing dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat.

“Ini sebuah inisiatif kolaboratif yang berfokus pada pemberdayaan ekonomi, juga menggandeng lembaga pendidikan dan organisasi masyarakat untuk turut berperan aktif,” ucapnya.

Dia juga berharap dalam pengembangan perekonomian kedepan masyarakat Gowa tidak boleh hanya mengandalkan satu sektor, tetapi mampu mengembangkan usaha produktif secara berkelanjutan dan kreatif.

Maka dari itu untuk mewujudkan hal tersebut pihaknya akan melakukan beberapa pendekatan, diantaranya mengubah kondisi keluarga yang tidak berusaha agar memiliki usaha.

Kemudian menguatkan pendapat rumah tangga yang sudah memiliki sumber. Lalu mengasistensi kelompok milenial untuk mengelola usaha. Serta memerankan pelaku usaha sebagai vocal point agen perubahan di tengah masyarakat.

“Kita percaya pendekatan sistemik ini akan menciptakan kemampuan ekonomi
rumah tangga yang pada gilirannya akan menjelma sebagai kekuatan ekonomi masyarakat. Pencapaian ini akan meningkatkan kontribusi sektor
perdagangan kecil dan besar terhadap PDRB,” paparnya. (sae)

News Feed