English English Indonesian Indonesian
oleh

DPRD Luwu Vakum Lantaran Golkar Sandera SK

Sementara itu, Wakil Ketua I dari Fraksi Partai Golkar belum dilantik. Lantaran belum ada rekomendasi partainya yang masuk ke sekretariat dewan.

Mestinya surat keputusan pengangkatan pimpinan adalah kolektif kolegial. Tetapi, karena Partai Golkar belum mengajukan nama, maka ketua dan wakil ketua dua saja yang dilantik.

Pelantikan dua pimpinan DPRD Luwu sudah siap. Undangan sudah beredar. Kegiatannya dilakukan dalam rapat paripurna istimewa DPRD Luwu.

Nama pimpinan DPRD Luwu periode 2024-2029 akan dilantik adalah Ahmad Gazali yang akan menjabat sebagai Ketua DPRD dan Andi Mammang sebagai Wakil II DPRD Luwu.

“Iya, hanya Nasdem dan Gerindra yang dilantik di Gedung Paripurna DPRD Luwu,” ungkapnya.

Dengan demikian, pelantikan pimpinan DPRD Luwu yang baru menyisakan kursi Wakil Ketua I yang diemban oleh Partai Golkar. “Belum ada SK dari Partai Golkar. Nanti akan dilantik terpisah,” jelas Bustam.

Sebelumnya, Sekretaris DPD II Golkar Luwu Muh Husby Tory menjelaskan bahwa pihaknya telah mengajukan tiga nama calon kepada elite Partai Golkar.

“Kami di pengurus daerah sudah mengajukan tiga nama sejak dua bulan lalu. Kini tinggal menunggu keputusan DPP Golkar. Insyaallah, surat keputusan partai akan segera keluar,” ujarnya.

Husby menyebutkan bahwa ketiga nama calon tersebut adalah Zulkifli dan Sul Arrahman dari Dapil Luwu 1, serta Haspin dari Dapil Luwu 3.

“Ketiga nama ini memenuhi syarat, dan siapa pun yang dipilih oleh DPP Golkar, saya harap dua yang lainnya harus legowo dengan keputusan tersebut,” tambahnya.

News Feed