Regional BRI Makassar, Teguh Joni Purwanto menjelaskan memang target penjualan 100 persen, namun capaian ini cukup baik, meski masih ada 29 persen yang belum terjual. Capaian lelang yang mencapai 71 persen itu sangat baik dan menambah semangat semua pihak.
Hasil ini adalah kerjasama semua pihak termasuk DJKN Sulseltrabar yang sangat maksimal. Hasil lelang sebesar Rp23,5 miliar tersebut sangat baik. Kalau dipresentasikan mencapai 71 persen dari target.
“Harus diakui bahwa ada beberapa faktor yang masih butuh diperbaikan agar kedepannya semua bisa terjual semua. Hasil akan menjadi bahan introspeksi kedepannya,” ucapnya.
Teguh juga menambahkan dengan capaian tersebut semua karyawan BRI bisa memberikan kontribusi kedepannya. Utamanya menyebarkan informasi bahwa lelang itu tidak sulit dan mudah dilakukan, serta bisa diikuti oleh siapa saja.
“Target kami kedepannya masih cukup besar, namun kami yakin dengan kerjasama yang biak bisa menjadi lebih mudah,” ulasnya.
Kepala Bidang Lelang DJKN Sulseltrabar, Anwar Sulaiman menjelaskan dari hasil kegiatan BRI lelang Carnival selama satu minggu telah memberikan dampak kepada DJKN berupa Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) sebesar lebih dari Rp480 juta. Sehingga dalam proses lelang itu memberikan efek yang sangat positif kepada banyak pihak.
Perlu diingat bahwa BRI dan nasabahnya memiliki ikatan berupa simbiosis mutualisme atau hubungan yang saling menguntungkan. BRI merupakan BUMN, sehingga jika nasabah besar akan membuat BRI besar, itu juga ikut membasarkan negara.