FAJAR, MAKASSAR – Bapaslon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar Andi Seto Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi bakal mendaftar ke KPU hari ini, Rabu, 28 Agustus. Rencananya, mereka akan dikawal ribuan pendukung dan simpatisan.
Ketua Panitia Tim Sehati, Kasrudi menyampaikan permohonan maaf atas potensi kemacetan yang ditimbulkan dalam pendaftaran nanti. Sebab, banyak pendukung dan simpatisan Sehati yang ingin ikut serta mengawal dan mengantarkan Seto-Rezki selama prosesi pendaftaran di KPU.
”Kepada masyarakat Kota Makassar, kami menyampaikan permohonan maaf bilamana nanti terjadi kemacetan di sepanjang jalan menuju kantor KPU,” ujar Kasrudi kepada awak media, Selasa, 27 Agustus.
Lebih lanjut dia mengatakan, pihaknya juga sudah melakukan teknis rute yang bakal dilewati. ”Kemungkinan untuk para pendukung yang akan mengantar itu sekitar 2.000 konvoi motor. Terus untuk di lokasi KPU pendaftaran kami persiapkan ada sekitar 3.000 massa,” terangnya.
Menurut anggota DPRD Makassar itu, saat ini pihaknya mendapat permintaan dari sejumlah kelompok masyarakat yang ingin menyatukan barisan di pasangan Sehati.
”Saya kira ini euforia masyarakat yang menginginkan perubahan. Kami juga sebelumnya sudah menyampaikan surat izin pengawalan kepada pihak Polrestabes, supaya dalam perjalanan bisa lancar,” ungkapnya.
Sementara Bapaslon Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham (Mulia), bakal mendaftar ke KPU pada 29 Agustus siang. Appi mengaku, dirinya terus mengupayakan sekaligus berkoordinasi dengan para ketua parpol pengusung agar bisa hadir di deklarasi dan tahapan pendaftaran.