Rektor UNM, Prof. Dr. Karta Jayadi, M.Sn berpesan kepada para dosen untuk memberikan pelayanan sebaik mungkin kepada seluruh mahasiswa. Selain itu, dalam era digital ini, dosen juga harus mampu adaptif untuk bisa memaksimalkan teknologi dalam pelayanan dan pengembangan pembelajaran.
Begitupun juga dengan mahasiswa agar mampu beradaptasi dengan baik, agar seluruh proses akademik bisa dilalui dengan baik dengan standar yang telah ditetapkan. “Dalam era komunikasi seperti ini, seluruh teknologi kita harus manfaatkan, komunikasi bisa dimana saja jadi tetap bisa efektif,” ucapnya.
Ia juga menegaskan jika di UNM tidak ada bayar-bayar yang tidak sesuai dengan peraturan, termasuk petugas loket harus melayani dengan baik tidak ada bayar-bayar. (wis/lin)