FAJAR, MAKASSAR-Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia (BSI) Fakultas Bahasa dan Sastra (FBS) Universitas Negeri Makassar (UNM) bekerja sama dengan Penerbit Jariah Publishing mengadakan Program Magang MBKM Mandiri untuk mahasiswa. Penerimaan program magang ini berlangsung di Penerbit Jariah Publishing, Senin (20/8/2024).
Pada kesempatan tersebut, hadir mahasiswa magang Nurul Fadhilah Puspa Darwini, Fitri Ramadhani, Pratiwi Maharani, dan Putri Nur Istiqamah. Turut hadir juga dosen pendamping, Suriadi, S.Pd., M.Pd.
Dari pihak Jariah Publishing, hadir Kepala Editor Muh Galang Pratama dan Direktur Penerbitan Ainun Jariah.
Mahasiswa BSI FBS UNM angkatan 2022 ini diharapkan dapat mempelajari ilmu penyuntingan di Penerbit Jariah Publishing. “Penerbit Jariah Publishing adalah salah satu penerbit di Gowa. Kami berharap mahasiswa dapat mempelajari banyak hal tentang penyuntingan di sini,” kata dosen pendamping, Suriadi.
Sementara itu, Kepala Editor Penerbit Jariah Publishing, Muh Galang Pratama, menyampaikan terima kasih kepada Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia FBS UNM karena telah memilih Jariah Publishing sebagai lokasi magang bagi empat mahasiswanya.
“Kami sudah lama membutuhkan program magang di tempat kami. Alhamdulillah, program ini bersamaan dengan kedatangan mahasiswa magang dari UNM, yang memang sesuai dengan kebutuhan kami di penerbit,” kata Galang dalam sambutannya di kantor Jariah Publishing, Gowa, Sulawesi Selatan.
Mahasiswa BSI FBS yang magang di Jariah Publishing berharap program magang ini dapat memperlihatkan bagaimana industri penerbitan bekerja, termasuk proses penerimaan naskah hingga menjadi buku yang siap diterbitkan.