AJP percaya, di tangan Bahlil Golkar akan terus berkembang dan mampu mengikuti irama serta dinamika politik Indonesia.
“Saya juga percaya Pak Bahlil bisa membangun hubungan yang solid karena itu adalah kunci utama dalam mempertahankan eksistensi Golkar,” tandasnya.
Golkar mencari pemimpin baru setelah Airlangga Hartarto mengundurkan diri pekan lalu. Saat ini, Plt Ketum Golkar dijabat Agus Gumiwang. Agus diberikan tugas untuk mempersiapkan Rapimnas dan Munas Golkar. (sae)