English English Indonesian Indonesian
oleh

Muh Aras: Satu Pekan Ini Saya Putuskan Agenda Pilkada

FAJAR, MAKASSAR– Tepat hari ini, 1 Agustus merupakan masa krusial jelang Pilkada serentak November nanti. Sebab sisa menghitung hari figur calon sudah harus menentukan pasngan untuk maju di pilkada.

Hal itu disadari Anggota DPR RI dari PPP, Muh Aras. Sedang fokus melaksanakan tugasnya di Senayan, Aji Aras, sapaan Muh Aras juga akan mempertimbangkan kontestasi pilkada serentak tahun ini.

“Satu pekan ini saya putuskan agenda pilkada,” kata Aji Aras yang dikonfirmasi via ponsel, siang tadi. Menurutnya, banyak hal yang mesti dilakukan.

Di antaranya memastikan dukungan koalisi partai pengusung hingga mencari pasangan yang tepat maju berkontestasi.

Aji Aras sendiri baru tiba dari kunjungan kerja ke Italy, terkait agenda Komisi V DPR RI dan Kementerian Perhubungan mengamati kondisi jalan di sejumlah negara Eropa.

Sekembalinya dari Italy, akan dilanjutkan dengan rapat pembahasan soal efektivitas dan manfaat pengaplikasian kondisi jalan di sejumlah negara eropa tersebut dengan tanah air.

“Sambil tentu kita koordinasi dengan pimpinan partai di sini (Jakarta, red),” beber anggota DPR RI Dapil Sulsel 2 ini.

Terkait kans Muh Aras di Pilkada serentak ini juga diakui oleh Pengamat Politik Dr Andi Sri Wulandani. Dia menyampaikan potensi Aji Aras sangat memungkinkan maju di Pilkada Soppeng, ataupun Pilkada Barru.

Merujuk hasil suara pada pemilu 2024 lalu yang dikumpulkan, dua daerah ini menjadi pengumpul suara terbesar higgga menembus angka 101.938 suara.

Dimana Soppeng berkontribusi sekitar 20 persen dari total suarat tersebut, dan Kabupaten Barru mencapai 19 persen kontribusi suara. dan seharusnya mendudukkan Muh Aras kembali ke senayan.

News Feed