Muchlis Misbah juga menyampaikan, Rudianto Lallo merespons dan menyambut baik dorongan dari sejumlah aggota DPRD Makassar. Namun yang paling utama, dorongan itu lahir setelah melihat rekam jejak dan kemampuan RL yang diyakini bisa membawa Makassar jauh lebih baik.
”Pak RL merespons baik, beliau bilang kasih mengalir saja. Insyaallah niat kami mendorong Anak Rakyat bisa terwujud, karena Pak RL itu sangat pas menjadi Wali Kota Makassar selanjutnya,” ungkapnya.
Sementara Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) Partai Hanura Makassar, Syahrul Maulana mengatakan, pihaknya membuka peluang seluruh kandidat untuk mendaftar. Termasuk Rudianto Lallo.
“Kedatangan Anak Rakyat mewakili Pak Rudianto Lallo berarti sudah pendaftar keempat di Hanura,” ujarnya.
Hanura juga membeberkan kriteria calon wali kota Makassar bagi mereka. ”Harus mempunyai kapasitas dan kemapuan memimpin, visi-misi yang diinginkan masyarakat, dan elektabilitas yang mumpuni,” tegasnya. (wid)
Restu DPW Hanura
Dukungan untuk Rudianto Lallo tidak hanya datang dari sejumlah kader Hanura, tetapi juga DPW. Itu ditegaskan oleh Ketua DPW Hanura Sulsel, Amsal Sampetondok.
Kata dia, RL punya kans besar untuk merebut usungan Hanura. Dengan catatan, bisa memberi komitmen yang baik untuk Hanura, surveinya menjanjikan, dan potensi menangnya besar.
”Saya tidak bisa bilang serta merta bahwa RL paling bagus. Tapi potensi itu ada, karena di Hanura juga banyak figur yang mendaftar, termasuk Appi dan Andi Seto. Bagi Hanura, siapa yang bisa komitmen, surveinya bagus dan potensi menangnya besar, dia yang kami usung,” tegasnya.