English English Indonesian Indonesian
oleh

29 Dosen dan Tenaga Kependidikan UNM Berangkat Haji

FAJAR, MAKASSAR — Rektor Universitas Negeri Makassar (UNM) Prof Husain Syam melepas 29 dosen dan tenaga kependidikan UNM yang akan melakukan ibadah Haji. Acara pelepasan tersebut berlangsung di Ruang Rapat Rektorat Lantai 7 Menara Pinisi UNM, Selasa, 7 Mei 2024.

Pelepasan puluhan calon jemaah haji (CJH) dihadiri oleh Wakil Rektor II, III dan IV, para Dekan, Ketua Lembaga, dan pejabat lainnya dalam lingkup UNM.

Dihadapan para calon jemaah haji, Prof Husain Syam berpesan untuk menyiapkan kesehatan jasmani dan rohani, agar selama menjalankan ibadah haji diberikan kemudahan.

“Sebagai keluarga besar yang mendapat undangan, kita berharap bisa menitipkan doa yang baik semoga UNM bisa semakin membaik,” ucapnya.

Guru besar di bidang teknologi pertanian ini menyampaikan bahwa agenda pelepasan haji dilaksanakan rutin setiap tahunnya sebagai bentuk apresiasi kepada calon jemaah haji dari UNM.

“Pada kesempatan ini kami memohon maaf dan berharap bapak ibu dilancarkan ibadah hajinya sehingga menjadi haji yang mabrur dan kembali ke tanah air dengan sehat walafiat,” terangnya.

Diakhir acara, para calon jemaah haji diberikan uang saku sebagai wujud dukungan lembaga agar bisa bermanfaat. (wid)

News Feed