English English Indonesian Indonesian
oleh

Full Day School, Menguntungkankah?

Adanya program ini memang meringankan siswa terkait tugas-tugas yang diberikan dikerjakan dan diselesaikan di sekolah, bukannya dirumah. Mengapa demikian? Karena siswa telah menghabiskan waktunya mulai di pagi hari hingga sore hari di luar jam pembelajaran nonakademik. Jika di malam hari mereka mengerjakan tugas sekolah, jam istirahat mereka akan terganggu dan tidak teratur. Dampak utamakan yang dirugikan adalah siswa.

Istirahat yang teratur dapat memperkuat proses otak menyimpan informasi baru sebagai memori jangka panjang sehingga semua materi yang mereka pelajari di sekolah dapat mudah mereka ingat kembali di waktu akan datang.

Di sisi lain, sistem full day school saat ini menimbulkan rasa bosan, jenuh, kurang fokus, bahkan mengantuk pada saat jam belajar siswa. Pembelajaran dengan pola full day school ini perlu kesiapan baik fisik, psikologis, maupun intelektual yang bagus.

Jadwal kegiatan pembelajaran yang padat dalam batas tertentu menyebabkan siswa menjadi jenuh. Namun bagi mereka yang telah siap, hal tersebut bukan suatu masalah, tetapi justru akan mendatangkan keasyikan tersendiri. Oleh karenanya kejelian dan improvisasi pengelolaan dalam hal ini sangat dibutuhkan. (*)

News Feed