English English Indonesian Indonesian
oleh

Barcelona Tertinggal 5 Poin, Xavi Ingatkan Madrid Timnya Tidak Akan Menyerah di Liga Spanyol

FAJAR, KATALAN—Barcelona mengalahkan Las Palmas di jornada ke-30 La Liga Spanyol untuk memangkass jarak dengan Real Madrid. Kemenangan 1-0 berkat gol Raphinha di menit ke-59 membuat Barca kini hanya terpaut lima aangka.

Madrid masih bisa mengembalikan selisih delapan poin. Syaratnya, mereka haruss mengalahkan Athletic Bilbao dini hari nanti.

Terlepas dari apa pun hasil laga itu, Pelatih Barca, Xavi Hernandez menegaskan anak asuhnya tidak akan menyerah dalam perburuan gelar Liga Spanyol musim ini.

“Kami ingin bersaing di Liga melawan Real Madrid, tapi itu tidak bergantung pada kami,” katanya di Marca.

“Kami harus menang terlebih dahulu di Cádiz, kami memiliki perang yang bagus. Kami harus menunggu, memikirkan diri kami sendiri. Kami ingin bersaing di Liga melawan Real Madrid, tapi itu tidak bergantung pada kami,” lanjutnya.

Xavi sendiri berharap kemenangan mereka memberi tekanan pada Madrid. “Saya harap. Hari ini kita sudah mengerjakan pekerjaan rumah. Sekarang kita tunggu saja. Sayang sekali tidak bergantung pada kita. Saya harap kita bisa bersaing. Saya harap kita memperkecil jarak dalam dua hari ini,” tegasnya.

“Kalaupun Real Madrid menang, kami akan terus berjuang. Tapi itu tidak bergantung pada kami,” tambahnya.

Namun, Xavi tidak mau pasukannya terlalu fokus padaa La Liga. Itu karena mereka jugaa masih punya peluang juara Liga Champions.

“Sekarang, mari kita istirahat beberapa hari dan memikirkan PSG. Tidak ada yang berubah. Semua pemain memikirkan tim dan bukan individualitas,” tegasnya. (amr)

News Feed