Tidak ketinggalan para driver ojek online (ojol), pengemudi becak, serta tunawisma yang papa dan sehari-harinya mengemis juga akan disasar oleh bantuan ini.
Bantuan telah diserahkan secara simbolis oleh Direktur SDM dan Umum SPJM, Rachmat Prayogi pada Selasa, 26 Maret 2024 di Gedung Kantor Pelindo Regional 4 Makassar.
“Bantuan yang disalurkan di bulan suci Ramadan ini, sebanyak 1.000 paket yang terdiri dari kebutuhan pokok sehari-hari seperti beras, gula pasir, minyak goreng, margarin, terigu, dan minuman sejenis teh celup,” papar Patrick menguraikan isi bantuan dari SPJM.
Patrick menambahkan, selain itu diberikan pula dalam bentuk santunan untuk tiga panti asuhan dan pembagian takjil.
Khusus untuk takjil, telah dibagikan jelang iftar bagi pada supir tronton dan para masyarakat yang melintas di sekitar area pelabuhan, pada 25 Maret lalu.
“Manajemen berharap program ini dapat memberikan manfaat yang bisa dirasakan oleh saudara-saudara yang sangat membutuhkan, dapat meringankan beban dengan memenuhi sebagian dari kebutuhan mereka,” ujar Patrick.
“Mohon doanya untuk Pelindo Grup agar senantiasa menjadi Perusahaan yang bermanfaat, serta terus tumbuh dan melesat baik dari segi pendapatan, laba maupun kapasitasnya,” lanjut Patrick.
Tentang Pelindo Jasa Maritim PT Pelindo Jasa Maritim atau yang disingkat dengan SPJM merupakan subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo yang dibentuk pada 1 Oktober 2021 pasca integrasi PT Pelabuhan Indonesia (Persero). PT Pelindo Jasa Maritim telah berpengalaman dengan mengelola lima klaster bisnis, yaitu jasa layanan marine, jasa peralatan pelabuhan (Equipments), jasa galangan, pengerukan (dredging solution), dan jasa utilitas kepelabuhanan (Port Services).