English English Indonesian Indonesian
oleh

INI Gelar Ujian Kode Etik Kenotariatan

Sementara itu, menurut Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Notaris Indonesia (Ketum PP INI) Irfan Ardiansyah, menyatakan, pelaksanaan UKEN ini dilaksanakan karena PP INI ingin membantu memberikan kemudahan bagi para Anggota Luar Biasa (ALB)/ calon Notaris.

“Kami mengadakan UKEN ini semata-mata ingin membantu para adik-adik calon Notaris/ALB INI, oleh karenanya kami memberikan biaya dan lokasi ujian yang tidak memberatkan bagi mereka”, ujar Ketum yang terpilih pada Kongres Luar Biasa Bandung pada 29 – 30 Oktober 2023 ini.

Sementara itu, Ketua SC UKEN Tahun 2024 Irene Kusumawardhani menjelaskan bahwa  dalam UKEN nanti akan ada pembekalan materi, tujuan kami agar ALB yang menjadi peserta bisa lulus dengan baik, dan bisa membekali diri mereka untuk menjadi seorang notaris yang taat pada kode etik jabatan Notaris, Undang Undang Jabatan Notaris, Anggaran Dasar, Anggaran Rumah Tangga, dan peraturan perkumpulan” ujarnya. (*)

News Feed