Sebelum dimulainya kelas pada bulan Desember 2023, Wahyu dan kedua dosen pengampu tersebut telah berkomunikasi secara intensif dengan Sekretaris Departemen, Rismayanti, S.S., M.Hum. untuk menyamakan persepsi mengenai output pembelajaran yang diharapkan, termasuk materi yang akan disampaikan kepada mahasiswa.
Rismayanti, selaku Sekretaris Departemen Sastra Indonesia, menyatakan, mata kuliah “Penyuntingan” memiliki fokus pada pengembangan keterampilan mahasiswa dalam hal penyuntingan dalam naskah tulisan dan selain itu diharapkannya dapat menjadi editor yang hebat bagi mahasiswa Sastra Indonesia.
Mahasiswa diharapkan mampu mengembangkan kemampuan menulis dan mengedit naskah dalam berbagai jenis tulisan agar kelak dapat menjadi penulis yang profesional. “Dengan kehadiran praktisi seperti Wahyu, diharapkan mahasiswa dapat memperoleh pandangan dan pengalaman baru dalam bidang penulisan,” ujarnya.
Wahyu menambahkan, ia merasa terhormat mendapatkan kesempatan untuk berpartisipasi dalam Program Parktisi untuk meningkatkan IKU Departemen Sastra Indonesia Fakultas ilmu Budaya Unhas dalam tingkat Internasional yang diselenggarakan oleh Universitas Hasanuddin. Ia menganggap program ini sangat penting mengembangkan kemampuan mahasiswa khususnya terkait penyuntingan. Dunia praktisi dan akademik, transfer informasi lebih cepat dan menyeluruh. Wahyu juga mengungkapkan harapannya agar program ini dapat terus berlanjut bahkan program lainnya. (*/)