English English Indonesian Indonesian
oleh

Tingkatkan Ketaqwaan Melalui Maulid

FAJAR, MAKASSAR –Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang dilaksanakan setiap bulan Rabiul Awal, menjadi momentum untuk meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT dan juga Rasulullah SAW. Seperti yang terlihat di Masjid Al Ghunaiman Kelurahan Antang, Kecamatan Manggala.Ketua panitia pelaksana Erman Fahruddin mengatakan peringatan maulid Nabi Muhammad SAW berlangsung sangat meriah dan sederhana.

Kegiatan dihadiri jemaah masjid Al Ghunaiman, tokoh masyarakat Al Ghunaiman dan khususnya majelis taklim Al Ghunaiman.Kegiatan tersebut sudah menjadi agenda rutin di masjid Al Ghunaiman, bahwa dalam kegiatan hikmah maulid ini dibawakan dan dihadiri langsung ustas Muh Nursaid. Kegiatan ini terlaksana ini atas inisiasi langsung oleh ketua RT Rahmat Dg Situju, tokoh masyarakat dan jemaah Masjid Al Ghunaiman.

“Pelaksana telah memberdayakan anak anak remaja perumahan manggala delta mas selama kegiatan,” kata Erman Fahruddin, Minggu, (15/10/2023).

Lebih lanjut Erman Fahruddin menjelaskan eringatan hari besar keagamaan hendaknya dapat semakin meningkatkan keimanan dan ketaqwaan serta akhlaq umat. Baik untuk individu maupun golongan dalam membina dan membangun kehidupan masyarakat yang islami serta berakhlaqul karimah. Peringatan Maulid Nabi yang dilaksanakan setiap bulan Rabiul Awal, adalah sebagai upaya menggali sejarah lahirnya pemimpin umat yang kahrismatik.

“Saya mengajak kepada seluruh masyarakat untuk terus memperingati Mualid Nabi ini agar kita selalu mengingatkan Baginda Nabi Muhammad SAW, untuk itu semoga kita semua menjadi ummat yang mulia,” ujarnya. (edo)

News Feed