English English Indonesian Indonesian
oleh

Transaksi dalam Genggaman, Kinerja BCA Syariah Tumbuh Berlipat

FAJAR, MAKASSAR — Membayangkan panjangnya antrean di bank sudah membuat lelah. Stigma itu yang membuat orang-orang malas ke bank.

Tapi itu dulu, zaman sekarang semuanya sudah berubah. Transaksi perbankan tak ribet lagi, teknologi memudahkan segalanya. Masyarakat bisa mendapatkan layanan perbankan tanpa harus ke kantor cabang.

Hanya dalam satu genggaman, berbagai transaksi bisa dilakukan melalui smartphone.
Kirim uang bisa, begitu juga layanan lainnya. Bayar tagihan listrik, PDAM, beli pulsa, tiket pesawat dan lainnya. Kemudahan itu juga dirasakan Nur Saenab, kirim uang tak perlu lagi ke ATM.

“Selama ini kan harus ke ATM dulu, jauh dari rumah,” ujar Nur Saenab, Jumat (06/10/2023).

Beberapa waktu terakhir perbankan di Indonesia sedang gencar-gencarnya bertransformasi digital. Super App dibangun dan dikembangkan demi meningkatkan layanan. Berkat transformasi itu, kini nasabah tak lagi gemar mengantre di kantor cabang. Transaksi bank cukup dikendalikan menggunakan jempol.

BCA Syariah ikut memantapkan visi dan misinya menjadi bank syariah andal dan terpercaya. Inovasi digital membuat layanan makin unggul di bidang pembayaran, penghimpunan dana, hingga pembiayaan bagi nasabah bisnis dan perseorangan. Tranformasi digital sudah dilakukan BCA Syariah sejak awal beroperasi pada 2010.

Layanan didukung jaringan e-channel yang kuat, ATM dan EDC BCA. Hal ini menjadikan nilai tambah karena akses ATM dan EDC BCA tersebar luas di seluruh Indonesia. Empat tahun kemudian, BCA Syariah melakukan lompatan jauh dengan mengembangkan layanan mobile banking.

News Feed