Kemudian Direktur Rendalgiat Ops Deputi V BIN dengan pangkat Brigjen TNI. Jahidin sempat bertugas sebagai tenaga ahli BNPB.
Caleg berikutnya yakni Aris Titi, tokoh Majelis Gereja Toraja. Kehadiran Aris untuk untuk merangkul pemilih-pemilih Nasrani.
Tak ketinggalan ada pula kader muda Feby Wardani Rusdi, yang diyakini mampu meraup suara-suara kaum milenial.
Ketua DPD Gerindra Sulsel, Andi Iwan Darmawan Aras mengatakan, melihat komposisi bacaleg yang ada dia optimis membawa partai bentukan Prabowo Subianto tampil sebagai partai pemenang Pemilu di Sulsel.
Wakil Ketua Komisi V DPR RI itu, Gerindra Sulsel memiliki caleg yang siap bekerja di seluruh tingkatan dan seluruh nomor urut.
“Strategi kami itu menyusun daftar caleg DPRD provinsi dan caleg DPR RI, semua orang mumpuni dan kompeten,” tegas Ketua Umum Kadin Sulsel itu. (sae)