“Inovasi BINGKISAN ini sungguh membantu kami. Sebelumnya, kami terkadang kesulitan dalam mengurus akte kelahiran dan KIS bayi. Kini, semua menjadi lebih mudah dan cepat. Terima kasih kepada Puskesmas Pattingalloang,” ungkap Daeng Kamisang seorang ibu yang baru saja melahirkan di Puskesmas tersebut.
Dengan implementasi inovasi BINGKISAN, Puskesmas Pattingalloang menegaskan komitmennya dalam memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas dan efisien bagi masyarakat. Inovasi ini juga diharapkan dapat menjadi contoh bagi untuk terus berinovasi dalam meningkatkan pelayanan publik dan kesehatan di wilayahnya.
Dengan berbagai dukungan dari pihak terkait dan sinergi antarlembaga, Puskesmas Pattingalloang telah membuktikan bahwa inovasi dapat menghadirkan perubahan positif bagi masyarakat. Masyarakat Kota Makassar dapat berbangga memiliki fasilitas kesehatan yang progresif dan selalu berusaha memberikan yang terbaik untuk kesejahteraan warganya.