English English Indonesian Indonesian
oleh

Muzayyin Arif Safari ke Desa Patanyamang, Tinjau Infrastruktur Irigasi

FAJAR, MAROS – Wakil Ketua DPRD Sulsel, Muzayyin Arif melakukan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah di daerah ketinggian Desa Patanyamang Kecamatan Camba, Kabupaten Maros.

Di sela-sela Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah, Muzayyin menyempatkan untuk melakukan peninjauan di salah satu irigasi yang mengaliri persawahan di Kecamatan Camba agar memastikan dapat berfungsi supaya dapat mengairi persawahan masyarakat.

“Dalam perjalanan menuju desa Kecamatan Camba Kabupaten Maros saya mampir ke salah satu bendung air yang ada di desa ini untuk melihat kondisi infrastruktur irigasi yang mengaliri persawahan di Maros khusunya Kecamatan Camba,” kata Bendahara DPW PKS Sulsel.

Menurut lulusan magister Universitas Islam Jakarta ini, dengan potensi pertanian yang luar biasa dan pemerintah berkewajiban untuk memastikan bahwa infrastruktur yang menunjang produktivitas pertanian berjalan dengan baik sehingga apa yang diharapkan oleh masyarakat dan para petani dengan hasil yang baik bisa terwujud.

“Menuju puncak ketinggian memerlukan komitmen yang kuat, seperti perjalanan saya ke Desa Patanyamang di Kecamatan Camba,” tuturnya.

Menurut Muzayyin Ini juga menjadi momentum baginya dan umat Islam untuk merefleksikan bulan ramadan yang sebentar lagi berakhir, bahwa Perjalanan Ramadan yang kita lalui saat ini tengah berada pada pendakian menuju puncaknya. “Karena itu butuh komitmen kuat untuk mengakhirinya dengan kesungguhan beramal yang terbaik,” ucap Muzayyin.

Ia ingin memastikan seluruh energi terfokus pada titik akhir yang membahagiakan. “Dengan semangat iman dan kesungguhan, kita tuntaskan pengabdian. Karena kita ingin hidup lebih baik,” tambah Muzayyin yang baru saja mendapat amanah menjadi Plt Ketua DPD PKS Kabupaten Maros ini.

“Kita ini sedang mengukir sejarah tentang pengabdian, sebuah proses menuju ketinggian yang memuliakan, semoga menjadi kebaikan. Karena hakikat kehidupan adalah singkat, maka kita berusaha mengisinya dengan cerita yang bermakna,” tuturnya. (ams/*)

News Feed