English English Indonesian Indonesian
oleh

Sarana dan Prasarana Kantor OPD Maros Baiknya Ramah Disabilitas

FAJAR, MAROS-Sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkup Pemerintahan Kabupaten Maros didorong agar memperhatikan kebutuhan difabel dengan membuat sarana dan prasarana yang ramah terhadap disabilitas.

Menurut Kepala Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Pengembangan Daerah (Bapelitbangda), Muh Najib, saat ini sarana dan prasarana yang ada di OPD masih minim dan belum memadai bagi penyandang disabilitas. Belum adanya tangga atau jalanan khusus bagi penyandang disabilitas membuat mereka kesulitan saat berkunjung ke OPD.

Peningkatan kualitas sarana dan prasarana untuk difabel menjadi salah satu isu yang menjadi fokus dalam kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) khusus untuk perempuan, anak, dan penyandang disabilitas yang diselenggarakan pada Kamis, 2 Maret di Baruga B Kantor Bupati Maros.

“Salah satunya, sarana dan prasarana di kantor OPD harus ramah terhadap disabilitas. Karena kita ketahui bersama hampir semua OPD itu belum ramah terhadap difabel. Seperti belum adanya tangga atau jalanan khusus bagi penyandang disabilitas ataupun pegang,” ungkapnya.

Selain itu, isu pemenuhan hak-hak kelompok rentan seperti masalah kemiskinan juga menjadi perhatian penting. Menurut Najib, penanganan masalah kemiskinan harus dilakukan secara lintas sektor dan menjadi tanggung jawab seluruh pemangku kepentingan.

Musrenbang khusus untuk perempuan, anak, dan difabel sudah dilaksanakan selama tiga tahun berturut-turut. Tujuannya adalah untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan berkeadilan, serta menampung aspirasi dari perempuan, anak, dan para difabel.
Sekretaris Daerah Maros, Andi Davied Syamsuddin, juga menyatakan bahwa masih banyak persoalan yang dihadapi oleh perempuan, seperti dalam bidang pendidikan, kesehatan, ekonomi politik, dan partisipasi di ruang publik. Selain itu, kasus-kasus anak seperti berhadapan dengan hukum, penelantaran, kekerasan fisik, dan seksual juga semakin meningkat. Dia juga berharap Musrenbang ini dapat menampung aspirasi dari perempuan, anak dan para difabel. Hadir juga di Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) itu, Legislator Sulsel, Andi Irfan AB. (rin/*)

News Feed