English English Indonesian Indonesian
oleh

Rumah Singgah “Kurnia Sehat” Elgeka Sulsel di Makassar: Mendukung Pasien Leukimia dalam Proses Berobat Rutin

FAJAR, MAKASSAR-Rumah Singgah “Kurnia Sehat” Elgeka Sulsel di Makassar telah membantu seorang pasien Leukimia dan keluarganya dalam proses berobat rutin di RS Wahidin.

Pasien tersebut, bernama Sezha. Seorang ibu kelahiran 1963 ini berasal Kampung Jaliko Enrekang, yang merantau ke Tawau Sandakan pada tahun 1980 dan menetap di Tarakan sejak tahun 2000.

Dia didiagnosis menderita Leukemia pada tahun 2022 dan membutuhkan perawatan dari dokter ahli sub-spesialis darah (KHOM) yang belum tersedia di RS Tarakan Kaltara, tempat tinggalnya.

Karena itu, pasien harus melakukan perjalanan bolak-balik antara Kota Tarakan dan Makassar untuk kontrol dan mengambil obat setiap bulan.

Namun, dengan adanya Rumah Singgah “Kurnia Sehat” Elgeka Sulsel di Makassar, keluarga pasien merasa sangat terbantu dalam proses berobat rutin. Mereka dapat tinggal di rumah singgah selama berobat di RS Wahidin Makassar.

Pasien dan keluarganya mengucapkan terima kasih kepada Elgeka Sulsel dan Elgeka Indonesia, Pengurus Kagama Sulsel, Tim Medis yang merawat di RS Wahidin, serta para donatur yang telah membantu mereka.

Rumah Singgah “Kurnia Sehat” Elgeka Sulsel terletak di Jln Flamboyan Blok T No.25 Perum Tamalanrea Indah Makassar, dan dapat dihubungi melalui CP.082271508148 dan 085242543610.

Pengurus Elgeka Sulsel, Sulaiman Abd Hakim, mengatakan, semoga adanya Rumah Singgah “Kurnia Sehat” Elgeka Sulsel dapat membantu pasien dan keluarganya dalam menghadapi masa-masa sulit selama perawatan medis. (*)

News Feed