English English Indonesian Indonesian
oleh

BP Jamsostek Berikan Pelayanan Khusus

FAJAR, MAKASSAR — Sambut Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) yang jatuh pada 4 September, BPJS Ketenagakerjaan (BP Jamsostek) Kantor Cabang Makassar memperingatinya secara khusus pada Senin, 5 September 2022.

Kepala BP Jamsostek Makassar, Hendrayanto mengatakan. ada beberapa layanan istimewa yang diberikan secara khusus kepada peserta. Layanan itu antara lain dilakukan aksi layanan satu hari oleh para pejabat struktural BPJS Ketenagakerjaan.

“Yaitu saya sendiri, Bapak Alias Muin selaku Asisten Deputi Bidang Kepesertaan Wilayah Sulawesi Maluku, dan Bapak Mangasa Laorensius Oloan selaku Asisten Deputi Bidang Pelayanan Wilayah Sulawesi Maluku. Peserta mendapat pelayanan langsung dari pejabat struktural tersebut,” ucapnya.

Selain itu, juga dilakukan kegiatan pemberian santunan jaminan kematian dan beasiswa kepada dua ahli waris peserta BP Jamsostek.

“Yaitu A Muh Zacky Jailani selaku ahli waris A Yusran Jamal Malik sebesar Rp108.984.045 dan Ibu Nurintang selaku ahli waris dari Bapak Mu Mir Saddu sebesar Rp119.815.523,” paparnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan mengunjungi peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mengalami kecelakaan kerja di Rumah Sakit Primaya Makassar, atas nama Victor Joncen Tielung dan Darmawan. Serta dilakukan kunjungan pada pasien kecelakaan kerja yang dirawat di rumahnya atas nama Wildani Muchtar.

“Sebagai bentuk apresiasi khusus di hari pelanggan nasional ini, kita memberikan suvenir kepada peserta yang datang berkunjung di Kantor Cabang Makassar,” sambung Hendrayanto.

Menurutnya, hal ini dilakukan sebagai salah satu bentuk komitmen pihaknya memberikan layanan terbaik kepada seluruh pesertanya. Ia menekankan pihaknya bukan hanya memberikan layanan terbaik di hari pelanggan ini, tetapi setiap hari diberikan pelayanan terbaik.

News Feed