English English Indonesian Indonesian
oleh

IMDI Sulsel Siap Kawal Demokrat Menang di 2024

FAJAR, MAKASSAR-Pengurus baru Insan Muda Demokrat Indonesia (IMDI) Sulsel telah dilantik di Hotel Horizon Ultima Makassar, Sabtu malam, 26 Agutus. Organisasi sayap (orsap) Demokrat ini menyatakan siap mengawal dan membantu seluruh rangkaian konsolidasi Demokrat Sulsel.

“Khususnya, bagaimana IMDI di Sulsel ikut membantu Demokrat mengkonsolidasikan semua karena IMDI itu ada juga DPC dan ranting di Kabupaten dan kota,” kata Ketua IMDI Sulsel, Zulkifli Thahir.

Pria akrab disapa Bang Cule itu juga mengatakan bahwa tugas IMDI adalah bagaimana merangkul kaum milenial untuk melek politik.

“Karena masih banyak yang alergi politik. Makanya melalui IMDI memberikan edukasi politik kepada kaum milenial untuk tertarik memilih Demokrat di 2024,” ucapnya.

Bang Cule juga mengungkapkan bahwa kader IMDI juga didorong maju legislatif. “Dan harapannya itu pada Kongres Demokrat nanti, IMDI ini sudah punya hak suara untuk memberikan tiket kepada para calon-calon ketua DPD, calon Ketua umum, dan calon ketua DPC. Jadi dia punya hak suara,” harapnya.

Dia juga mengungkapkan bahwa, pihaknya telah melakukan beberapa pergantian pengurus akibat dualisme pasca Musda DPD I Demomrat.

“Karena pengurus di babupaten/kota itu banyak yang dualisme ada di kubu Pak Ulla (Ni’matulllah), ada di IAS (Ilham Arief Sirajuddin) jadi saya loyalitas Ulla juga bersih-bersih. Ada beberapa pengurus DPC itu saya ganti,” ujarnya.

Ia mengatakan, sebelumnya telah lengkap, tetapi karena akibat Musda DPD Demokrat, makanya diganti.

Dia menjelaskan, IMDI merupakan orsop tertua dan konsisten. IMDI diakui menjadi salah satu yang sangat menentang Kongres Luar Bisa (KLB) oleh pihak Moeldoko.

Orsop yang berdiri 2003 ini disebut telah mengantarkan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dua periode menjadi Presiden. Sehingga di Pemilu 2024, IMDI berharap kesuksesan itu kembali terulang.

Ketua DPD Demokrat Sulsel, Ni’matullah pada pelantikan IMDI Sulsel menyampaikan Demokrat
tidak mungkin terbang tinggi kalau sayapnya tidak kuat. “Jadi harapannya para orsap ini bagaimana caranya agar bisa menerbangkan tinggi,” katanya. (mum/*)

News Feed