English English Indonesian Indonesian
oleh

Wakil Ketua Komisi V DPR RI Atensi Harga Tiket, Pemerintah Harus Ambil Sikap

FAJAR, MAKASSAR – Kenaikan harga tiket hambat geliat ekonomi. Wakil Ketua Komisi V DPR RI Andi Iwan Darmawan Aras minta pemerintah segara ambil sikap.

Andi Iwan sapaan akrabnya menuturkan bahwa harga bahan bakar moda transportasi bergerak naik maka dampaknya akan akan berefek domino, dan ini yang sedang terjadi sekarang ini.

Lebih lanjut, Ketua Kadin Sulsel ini mengatakan harga minyak dunia sudah tembus rekor dalam beberapa waktu yang lalu. Hal ini juga berpengaruh terhadap peningkatan harga avtur dan efeknya menekan ke industri penerbangan dalam negeri.

“Efek lanjutannya kenaikan harga tiket pesawat bakal tidak bisa dihindari, dan ini yang sudah dirasakan sekarang ini termasuk harga tiket dalam negeri,” bebernya.

Kenaikan harga tiket penerbangan luar sudah pasti akan terasa. kalau sudah seperti ini maka pasti masyarakat pengguna moda transportasi akan akan beralih kepada keputusan penggunaan transportasi laut dan kereta api.

Penyebab utama secara umum naiknya harga minyak dunia adalah ketidakseimbangan antara produksi dan konsumsi minyak saat ini. Sehingga menyebabkan kenaikan harga minyak yang berfluktuatif.

Selain itu adanya perang atau invasi Rusia terhadap Ukraina, sehingga negara-negara perodusen minyak melakukan wait and see (kesepakatan bersama) dalam melihat situasi yang tepat untuk mengoptimalkan produksinya terutama pada pada negara-negara OPEC.

“Kondisi seperti ini dapat dianggap sebagai pembatasan produksi, dampaknya harga jual pasti naik, dari sisi perkembangan ekonomi transportasi,” ujarnya.

Agar industri penerbangan lokal tetap menggeliat yang saat ini menghadapi dilema. Maka sebaiknya pemerintah membuat kebijakan harga tiket batas atas dan batas bawah yang pada prinsipnya tidak harus mengekang para operator.

“Dalam kata lain masih bisa fleksibel dalam menetapkan harga tiket, tetapi tidak memberatkan para konsumen,” terangnya. (sae/*)

News Feed