English English Indonesian Indonesian
oleh

Unhas Gagas Kesejahteraan Papua Melalui Peningkatan SDM

Dirinya mengatakan, pemerintah senantiasa melakukan upaya pendekatan pengamanan tanpa kekerasan dan tanpa ada senjata. Untuk itu Prof Mahfud menyatakan untuk terus meningkatkan intensitas dialog dengan melibatkan semua pihak guna mencari solusi bersama pada pengelolaan SDA dan SDM.

Setelah pemaparan materi dari pembicara utama, kemudian dilanjutkan dengan penjelasan materi dari narasumber lainnya.
Adapun narasumber lainnya yakni Asda Bidang Perekonomian dan Kesra Pemprov Papua (Dr. Mohammad Musa’ad, M.Si), Bupati Puncak Jaya (Dr. Yuni Wonda, S.Sos., S.IP., M.M), Rektor Universitas Cendrawasi (Dr. Ir. Apolo Safanpo, ST., MT) dan Ketua CPCD Unhas (Prof. Dr. Aries Tina Pulubuhu, MA).

“Melalui seminar ini, kita berharap akan menghasilkan satu gagasan yang bisa menjadi bahan rekomendasi bagi pemerintah untuk menjaga perdamaian dan kesejahteraan masyarakat papua. CPCD Unhas akan terus berperan melalui berbagai kegiatan yang dilakukan guna mendukung kesejahteraan masyarakat,” jelas Mantan Rektor Unhas, Prof Dwia. (mia)

News Feed