English English Indonesian Indonesian
oleh

Pasutri yang Viral di Medsos, Dapat Berkah Ramadan Dari Polsek Belawa

FAJAR, SENGKANG — Warga Desa Wele Kecamatan Belawa yang viral di media sosial lantaran tinggal dibawah kolong rumah panggung, mendapat berkah ramadan.

Pasang suami istri (pasutri) itu, dikunjungi oleh jajaran Polsek Belawa, Kamis, 21 April. Turut hadir, Kapolsek Belawa, Iptu Bahri T didampingi ibu Bhayangkari Ranting Belawa.

“Pasutri ini memiliki 2 anak perempuan kembar. Mereka tinggal dibawah rumah warga, hanya beralaskan kardus bekas,” ujarnya.

Kedatangan Polsek Belawa untuk menyerahkan bantuan sosial kepada Kardi dan istrinya, Indo Ampa. Bantuan yang diberikan berupa beras 50 kg, mi instan, gula pasir dan beberapa botol minum.

“Sekarang bulan ramadan. Kita harus memanfaatkan dengan baik bulan penuh berkah ini untuk saling membantu sesama manusia yang mengalami kesulitan,” terangnya.

Tak hanya itu, Bahri juga menyempatkan berbaur kepada masyarakat setempat, bagi yang belum menerima vaksinasi untuk melaporkan diri ke pusat pelayanan kesehatan pemerintah.

“Percepatan vaksinasi harus kita kebut. Kita door to door ke rumah warga untuk menghimbau pentingnya vaksin,” tutupnya. (man)

News Feed