FAJAR, MAKASSAR — Penembakan Najamuddin Sewang (34), personel Dishub Makassar, mulai terkuak. Diduga pelakunya juga anggota di satuan yang sama dengan korban.
Terduga penembak Najamuddin berinisial AB. Ia diamankan Senin dini hari, 11 April. Dugaan keterlibatannya mencuat setelah ibu terduga pelaku terus memaksa AB agar menyerahkan diri.
“Ada satu teman seprofesi korban yang diamankan jam 3 subuh di rumahnya. Diduga erat keterlibatannya dengan kematian Najamuddin. Ini semakin jelas setelah ibu korban datang ke kantor memberitahukan hal ini,” kata informan FAJAR, Senin, 11 April.
Dari pantauan FAJAR, diduga tersangka masih diamankan dan melakukan proses pemeriksaan lebih lanjut.
Selama ini Pelbagai saksi telah dimintai keterangan. Bahkan, sosok wanita berinisial W (38), diduga dalang penembakan.
Kapolda Sulsel, Irjen Pol Nana Sujana menegaskan terus mengupayakan mengungkap pelaku maupun aktor yang bertanggung jawab atas insiden ini.
“Terkait itu, jajaran masih berupaya berkerja maksimal mengungkap pelaku. Ini tentu tegas antensi kita. Pertama, kasus ini menyangkut penembakan. Dampaknya juga mengarah ke kecemasan masyarakat. Pasti kita ungkap dan sementara penyidik dalami,” tegas Irjen Pol Nana Sujana.
Walaupun memecahkan kasus bukanlah perkara mudah. Tetapi, dalam waktu sepekan bisa membuat sang algojo begitu leluasa melarikan diri. (muh)