“Saya sudah dapat kabar sudah ada satu orang yang mendaftar. Tetapi kan minimal tiga peserta. Nah, kenapa minim pendaftaran, saya kira ada beberapa faktor. Salah satunya itu usia,” katanya kepada, FAJAR, Minggu, 23 Januari.
Meski begitu, ia mengaku masih banyak pejabat eselon Pemkab Gowa yang memenuhi syarat. Akan tetapi belum mendaftarkan diri. “Yah mungkin saja calon peserta lainnya masih siapkan berkas. Ataukah menunggu hari terakhir. Biasanya begitu,” tuturnya.
Berdasarkan berdasarkan Informasi yang dihimpun FAJAR, nama Kepada Bappeda Gowa, Taufik Mursad disebut-sebut akan ikut berkompetisi dalam lelang jabatan tersebut. Hanya saja, hingga deadline yang diberikan, belum ada satupun yang menyetor berkas.(wis/lin)
===================