FAJAR, MAKASSAR – Sebuah lompatan baru dalam layanan kesehatan berbasis nilai-nilai keislaman resmi dimulai. Menteri Agama RI, Prof. Dr. KH Nasaruddin Umar, meresmikan Rumah Sakit UIN Alauddin Makassar, Kamis (24/7/2025), didampingi oleh Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, dan Wakil Wali Kota, Aliyah Mustika Ilham.
Berlokasi di Kampus Lama UIN Alauddin, Jl. Sultan Alauddin, rumah sakit ini hadir sebagai pusat layanan kesehatan integratif yang memadukan ilmu kedokteran modern, kearifan lokal, dan spiritualitas Islam.
Dalam sambutannya, Nasaruddin menekankan bahwa rumah sakit ini tidak hanya strategis secara lokasi, namun juga mengusung konsep kesehatan holistik yang menjawab tantangan zaman.
“Kita ingin rumah sakit ini menjadi unggul karena mampu menyatukan sains dan nilai-nilai spiritual. Dulu masyarakat hidup sehat tanpa rumah sakit, karena hidup selaras dengan alam. Kini, kita ingin menghidupkan kembali harmoni itu,” ujar Imam Besar Masjid Istiqlal tersebut.
Rumah sakit ini sekaligus menjadi rumah sakit pendidikan di bawah naungan perguruan tinggi keagamaan, menjadikannya sebagai model pelayanan medis yang menyentuh aspek fisik, psikis, dan spiritual.
Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menyebut kehadiran RS UIN Alauddin sebagai bagian dari penguatan sistem layanan kesehatan di Kota Makassar.
“Kami menyambut baik hadirnya rumah sakit ini. Pemerintah Kota siap mendukung kolaborasi lintas sektor untuk mewujudkan pelayanan kesehatan yang inklusif dan berkeadilan,” ujar Aliyah.