FAJAR, JAKARTA – Sejak era awal sepak bola nasional hingga masa modern, Timnas Indonesia tak pernah kekurangan penjaga gawang tangguh. Deretan nama besar pernah menghiasi bawah mistar Garuda, mencatatkan sejarah lewat aksi heroik di berbagai turnamen internasional.
Menariknya, dari sepuluh kiper legendaris Indonesia, empat di antaranya pernah membela PSM Makassar, klub kebanggaan Sulawesi Selatan yang dikenal sebagai salah satu pilar sejarah sepak bola Tanah Air.
Berikut daftar 10 kiper legendaris Timnas Indonesia dari masa ke masa:
- Maulwi Saelan
Maulwi Saelan, kiper legendaris pertama Indonesia asal Makassar. Dia juga dikenal sebagai tokoh nasional yang terlibat dalam banyak peristiwa sejarah bangsa. Lahir pada 8 Agustus 1928. Ia bukan hanya pemain sepak bola, tetapi juga seorang tentara yang dekat dengan Presiden Sukarno.
Salah satu penampilan heroik Maulwi adalah saat Indonesia menghadapi Uni Soviet pada 29 November 1956 di Olimpiade Musim Panas 1956 di Melbourne. Indonesia saat itu berhasil menahan imbang Uni Soviet yang merupakan salah satu tim terkuat di Eropa dan dunia dengan skor imbang tanpa gol
- Ronny Pasla
Ronny Pasla juga mencatat sejarah emas. Hebatnya, sebagai kiper Indonesia yang berhasil menepis tendangan penalti dari legenda Brasil, Pele, saat klub Santos melakukan tur Asia pada 1972. Peristiwa ini membuat nama putra asal Medan tersebut melambung sebagai salah satu kiper terbaik di eranya.
- Yudo Hadianto
Yudo Hadianto dikenal sebagai kiper yang pernah diakui sebagai salah satu yang terbaik di Asia pada masanya. Ia menjadi andalan timnas Indonesia di era 1960-an dan 1970-an.