English English Indonesian Indonesian
oleh

Wabup Gowa Apresiasi Pelaksanaan Maxi Yamaha Day 2025, Sebut Jadi Wadah Komunitas dan Penggerak Ekonomi Daerah

FAJAR, GOWA – Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin, menyampaikan apresiasi dan penghargaan setinggi-tingginya kepada seluruh rider Maxi Yamaha yang hadir dalam kegiatan Satu Dekade Maxi Yamaha Day 2025, yang digelar di kawasan wisata Hutan Pinus Malino, Sabtu, 19 Juli 2025. Kegiatan ini menjadi momen istimewa karena berhasil menyatukan ribuan pengguna skutik premium Yamaha dari berbagai daerah di Sulawesi Selatan dan Barat.

Dalam sambutannya saat menyambut para Riders yang tiba di Hutan Pinus Malino, Wabup Gowa mengungkapkan bahwa awalnya kegiatan ini direncanakan berlangsung di Bulukumba. Namun, atas inisiatif pribadi, ia mengundang Yamaha untuk memindahkannya ke Kabupaten Gowa.

“Kegiatan ini sejatinya akan dilaksanakan di Bulukumba, tetapi saya yang mengundang Yamaha untuk menyelenggarakannya di Kabupaten Gowa. Selain karena kami memang mencintai kegiatan riding, Bu Bupati senang trail, saya lebih senang touring di jalanan mulus, kami juga ingin Gowa menjadi rumah bagi komunitas,” ujar Darmawangsyah.

Sekretaris Gerindra Sulsel ini mengakui masih ada sejumlah kendala infrastruktur, terutama akses jalan menuju Malino, namun pihaknya telah berkoordinasi intensif dengan Pemerintah Provinsi Sulsel.

“Saya mohon maaf jika kenyamanan sedikit terganggu karena jalan yang belum sepenuhnya mulus ke arah Malino. Tapi insyaallah, hasil komunikasi kami dengan Pemprov Sulsel, perbaikan dan pengerjaan jalan akan dimulai pada bulan Agustus ini,” jelasnya.

Lebih jauh, Mantan Wakil Ketua DPRD Sulsel ini menyatakan komitmen Pemerintah Daerah dalam membuka ruang seluas-luasnya bagi komunitas, terutama yang membawa dampak positif bagi daerah seperti kegiatan Maxi Yamaha Day 2025.

News Feed