English English Indonesian Indonesian
oleh

Profil Windy: Finalis Indonesian Idol yang Kini Terjerat Kasus Hukum

FAJAR, JAKARTA – Nama Windy Idol mendadak kembali menjadi perbincangan publik. Dahulu dikenal sebagai salah satu finalis Indonesian Idol 2014.

Kini Windy justru menjadi sorotan dalam konteks yang berbeda: ia telah ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dalam kasus dugaan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang menjerat Hasbi Hasan, Sekretaris Mahkamah Agung nonaktif.

Namun, sebelum tersandung kasus hukum, siapa sebenarnya Windy Idol?

Karier Awal
Nama aslinya Windy Yunita. Dia lahir di Bangka Belitung pada 2 Juni 1993. Pertama kali dikenal sebagai finalis Indonesian Idol tahun 2014.

Di kompetisi ajang menyanyi itu, Windy bersaing dengan kontestan-kontestan lain yang sekarang sudah memiliki nama besar di Industri Musik Tanah Air, salah satunya Virzha.

Sayang perjalanan kariernya di Indonesian Idol harus terhenti karena dia diskualifikasi di babak spektakuler 7.

Pascakompetisi Indonesian Idol, Windy terus mengejar mimpinya sebagai penyanyi. Bahkan di tahun 2016 dia sempat merilis lagu single yang bertajuk “Masih Mencintaimu”.

Lagu itu disambut hangat oleh para penikmat musik Tanah Air. Setelah itu, Windy Yunita merilis single lain yang bertajuk “Gelisah Hati” di tahun 2017 dan “KeagunganMu” di tahun 2018.

Selain aktif di industri musik, Windy Yunita dikenal memiliki kepribadian yang sangat baik, bahkan dia sering melakukan kegiatan sosial yang dibagikannya di akun channel YouTube pribadinya.

Aktivitas
Usai masa kejayaan Indonesian Idol, Windy sempat mencoba peruntungan di bidang lain, termasuk modeling dan presenting. Ia tampil di berbagai acara hiburan dan iklan, meskipun tidak terlalu menonjol secara nasional.

News Feed