FAJAR, MAKASSAR — Universitas Hasanuddin (Unhas) menggelar kuliah umum yang menghadirkan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (PPPA RI), Arifatul Choiri Fauzi, pada Sabtu, 24 Mei 2025, bertempat di Ruang Senat Lantai 2, Gedung Rektorat Unhas.
Kehadiran Menteri disambut langsung oleh Rektor Unhas, Prof. Jamaluddin Jompa, yang secara simbolis mengalungkan Lipa’ Sabbe, kain tenun khas Bugis, sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan atas kunjungan tersebut.
Kuliah umum ini mengangkat tema “Mewujudkan Kampus Inklusif dan Bebas Kekerasan: Kebijakan Perlindungan Perempuan yang Responsif Gender”. Tema ini bertujuan untuk mendorong terciptanya lingkungan kampus yang aman, inklusif, dan bebas dari segala bentuk kekerasan, dengan menekankan pentingnya kebijakan yang responsif terhadap isu-isu gender. (*)