English English Indonesian Indonesian
oleh

Golkar Menjaring Ketua, Ini Masukan Akademisi

FAJAR, MAKASSAR–Partai Golkar saat ini sedang dalam proses menjaring ketua baru di level DPD I dan DPD II. Beberapa nama sudah muncul dan menjadi perbincangan publik.

Setelah Sulawesi Selatan tak lagi menjadi lumbung suara Golkar pada Pemilu 2024. Musda partai berlambang beringin kini mendapat sorotan yang lebih besar.

Khususnya terkait siapa sosok yang dianggap paling bisa mengembalikan kekuatan Golkar di level provinsi dan kabupaten/kota.

Doktor Ilmu Komunikasi UIN Alauddin, Dr. Syamsul Bahri salah satu yang memberi atensi besar pada Musda Golkar.

Akademisi STAI DDI Makassar itu menegaskan, ada tiga variabel utama yang dibutuhkan Golkar saat ini dalam menentukan ketua DPD I dan DPD II agar bisa kembali bangkit dan berjaya.

Variabel pertama kata dia adalah ketokohan. “Kekuatan figur jelas wajib. Calon ketua harus punya investasi jangka panjang dengan masyarakat. Kalau di level kabupaten, ya warga setempat. Kalau dia bisa memimpin partai, tentu akan jadi magnet bagi pencapaian target Golkar,” jelasnya di Makassar, Senin, 19 Mei 2025.

Variabel kedua menurut dia adalah figur calon ketua itu harus memiliki tingkat penerimaan sangat tinggi di akar rumput.

“Selain ketokohan, tingkat penerimaan ini penting. Bagaimana mengukurnya? Itu bisa tergambar dari bagaimana dia dalam kontestasi politik,” ujarnya.

Ia menjelaskan, gambaran itu bisa dilihat dari survei perhelatan politik sebelumnya. Itu, tegas dia, tidak mengesampingkan figur yang tidak bertarung secara langsung.

“Akan kelihatan dari angka survei, kelihatan bahwa figur itu diinginkan,” tegasnya.

News Feed